Di rumah mungkin banyak kardus bekas menumpuk. Kardus bekas yang terkumpul biasanya bungkus makanan ringan, susu, sepatu, kulkas ataupun TV. Kadang mau dibuang suka takut diperlukan lagi, tapi disimpan juga bingung mau dipakai untuk apa?
Betul, kardusnya jangan dibuang dulu. Kita bisa memanfaatkannya untuk kebutuhan atau untuk kreativitas kecil, seperti:
Betul, kardusnya jangan dibuang dulu. Kita bisa memanfaatkannya untuk kebutuhan atau untuk kreativitas kecil, seperti:
1. Bungkus kado
Berbagai bentuk dan model kado bisa dibuat dari kardus bekas yang kamu punya, cukup dibalut dengan kertas kado dibagian luarnya. Kamu bisa buat beragam bentuk, mulai dari kotak sederhana, model tas, ataupun bentuk rumah.
2. Robot kardus, Danbo
Kalau hobi atau mau coba-coba buat robot kardus atau Danbo, kamu bisa pakai kardus bekas makanan ringan. Biasanya kardusnya kaku tapi cukup lentur.
3. Rak mainan
Mau punya rak mainan unik? Bisa kok kamu buat dari kardus bekas. Untuk kreativitas yang ini perlu sedikit selektif memilih bahan kardus. Agar lebih awet pilih kardus yang cukup tebal.
Labels:
Inspiratif
Thanks for reading Cara Memanfaatkan Kardus Bekas. Please share...!