Segarkan Pikiran dengan Informasi dan Rekor Unik

Festival Paling Aneh dan Unik, Memperingati Mayat Yang Membeku




Tahukah anda, Frozen Dead Guy Days telah lama diperingati khususnya bagi warga Nederland, Colorado sejak tahun 2002. Biasanya festival tahunan ini dirayakan untuk menghormati mayat beku milik seseorang bernama Bredo Morstoel.

Sebenarnya tak banyak yang bisa diceritakan mengenai Bredo Morstoel atau biasa disebut Kakek Bredo ini. Pria ini diketahui hidup di Norwegia dan meninggal di sana pada tahun 1989 di usia 85 tahun, seperti dilansir oleh Knowledge Nuts (03/10).

Cucunya kemudian membekukan jasadnya menggunakan es dan membawanya ke Amerika Serikat. Setelahnya, dia membawa mayat Kakek Bredo ke Nederland untuk tinggal bersama keluarganya di sana.



Sehingga akhirnya cerita mengenai Bredo kemudian tersebar ketika keberadaannya diketahui oleh pihak berwajib yang melarang pengawetan mayat di rumah. Keluarga Bredo mau tak mau mencari tempat untuk mengawetkan jasad kakek tersebut. Hal ini menarik perhatian media dan masyarakat. Banyak orang yang kemudian tertarik untuk mengunjungi mayat beku kakek Bredo dan lambat laun, kepopuleran ini berubah menjadi pesta dan festival.

Awalnya, Frozen Dead Guy Days ditemukan pada tahun 2002 dan dirayakan setiap tahun sejak saat itu. Banyak orang berdandan seperti mayat hidup di festival tersebut. Mereka bahkan mengadakan acara-acara unik seperti balapan dalam peti mati, lomba mirip mayat kakek Bredo yang membeku, dan lainnya.

Festival ini menjadi sangat populer dan bahkan mendapat predikat "Harus dikunjungi" dalam Chicago Tribune. Apa kalian tertarik untuk ikut festival ini?

Labels: Aneh, Budaya, Misteri, Unik

Thanks for reading Festival Paling Aneh dan Unik, Memperingati Mayat Yang Membeku. Please share...!

Back To Top